Air merupakan salah satu elemen penting dalam kehidupan manusia. Untuk itu, beberapa orang memiliki keinginan khusus untuk menjaganya. Hal itu akhirnya membuat adanya Hari Air Sedunia yang dirayakan setiap tahunnya pada tanggal 22 Maret. Hari Air ini ditetapkan sebagai bentuk kesadaran dan juga pencegahan akan krisis air secara global di masa mendatang.
Untuk memperingati Hari Air Sedunia, SDN 1 Karangduwur mengadakan kegiatan dengan tema "Hemat Air". Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa dari kelas 1 sampai kelas 6. Kegiatannya yaitu mewarnai poster untuk kelas 1, 2 dan 3 serta membuat poster untuk kelas 4, 5 dan 6. Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh seluruh siswa.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan anak-anak mampu memahami pentingnya air bagi kehidupan sehingga mereka dapat bijaksana dalam menggunakan air.
Sobat ceria....
Selain kegiatan diatas, sebagai bentuk kampanye dan aksi nyata untuk mendukung penghematan air, SDN 1 Karangduwur membuat Twibbon yang diisi oleh para siswa dari kelas 1 sampai kelas 6. Selain sebagai bentuk menyebarluaskan kebaikan untuk menghemat air hal ini juga untuk mengenalkan siswa pada teknologi sejak dini. Yuk liat twibbon yang sudah dibuat oleh siswa dan siswi hebat SDN 1 Karangduwur.....
Nah Sobat Ceria...
Menarik bukan kegiatannya, nantikan kegiatan kami yang lain yaa...
Selamat Hari Air Sedunia Tahun 2024
Mari hemat air mulai dari diri kita sendiri.
Menarik bukan kegiatannya, nantikan kegiatan kami yang lain yaa...
Selamat Hari Air Sedunia Tahun 2024
Mari hemat air mulai dari diri kita sendiri.
Komentar
Posting Komentar