Langsung ke konten utama

Semoga Menjadi Penyemangat: Tropi Juara 1 Lomba Budaya Mutu SD Tingkat Nasional


Salam Ceria!
Diawali dengan seleksi tingkat Kabupaten melalui Visitasi Tim Penilai, akhirnya kami dinobatkan menjadi Juara 1 Lomba Budaya Mutu Sekolah Dasar Tingkat Kabupaten Kebumen dan berhak mewakili Kabupaten Kebumen mengikuti lomba serupa di tingkat provinsi, bahkan nasional. Tak henti-hentinya kami bersyukur dan berharap bisa lolos seleksi di tingkat Nasional. Kami terus memperbaiki sisi-sisi yang masih mengalami kekurangan, menyusun portofolio sedemikian rupa. Hingga akhirnya portofolio dapat diselesaikan tepat waktu dan dikirimkan melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen untuk dikirim ke pusat. Harap-harap cemas menanti pengumumannya sembari pula tetap memperbaiki diri agar kami siap apabila sewaktu-waktu Tim Penilai dari Kementerian Pendidikan mengunjungi Sekolah kami untuk visitasi penilaian. 
Benar saja, kami mendapat kabar sesaat sebelum Tim Penilai datang mengunjungi sekolah kami. Meski sudah berusaha memperbaiki sarana dan prasarana serta proses pembelajaran, tetap saja kami ingin lembur dan mempersiapkan segala sesuatunya agar dapat menampilkan yang terbaik. Bahkan wali siswa juga tak ketinggalan ikut serta mempersiapkan kebersihan dan kerapihan kelas. Tak segan mereka menyapu, membersihkan lingkungan sekolah sampai memperindah kelas putra-putri mereka. Salut!
Pagi itu, tim Penilai datang. Disambut salam dan senyum ceria anak-anak. 
Senangnya, kami bisa masuk salah satu nominasi Calon peserta Lomba Tingkat Nasional. Sepertinya mimpi dapat berprestasi kembali di tingkat nasional sudah di depan mata.
Tim penilai terdiri dari dua orang, satu orang mengamati kondisi lingkungan sekolah dan sarana prasarana, sementara satu orang lagi ada di ruang kepala sekolah untuk melakukan wawancara dengan komite dan penyelenggara pendidikan. Tak lupa pula, kami juga mengundang Kepala UPT dan Pengawas TK/SD Dinas Pendidikan Unit Kecamatan Petanahan, Kepala Dinas yang saat itu diwakili oleh Kepala Bidang TK/SD, serta Komite Sekolah. 
Setelah selesai penilaian, Tim Penilai menyampaikan kesan dan pesan berada di sekolah kami. Saran dan kritik kami terima dengan senang hati sebagai perbaikan kami. 
Dan kembali, harus menunggu pengumuman hasil penilaiannya beberapa hari ke depan. 

Pengumuman LBM SD Nasional Tahun 2017
Berhari-hari kami menanti pengumuman hasil visitasi tim penilai. Apakah kami akan kembali mengulang sejarah di Pulau Borneo dan menyabet juara dalam ajang ini?
Berikut penuturan  Kepala Sekolah kami, Ibu Hj. Dwi Martanti, S.Pd.
Kala itu, hampir tengah malam. Ibu sudah bersiap istirahat. Tiba-tiba saja Handphone nya berbunyi. Ada pemberitahuan dari aplikasi chatting Whatsapp bahwa Ibu dimasukkan ke dalam Grup chatt LBM NAS 2017. Jelas saja Ibu terkejut, dan langsung bertanya dalam grup tersebut? "Bapak, apakah yang masuk dalam grup ini adalah sekolah yang lolos dalam LBM Nasional 2017?" kira-kira seperti itu pesan yang dikirim Ibu dalam Grup tersebut. "Iya Bu, betul. Surat resmi menyusul. Silakan dipersiapkan sebaik mungkin, dan sampai jumpa di Yogyakarta" jawaban dari Admin Grup. 
Rasa kantuk seketika lenyap, tergantikan oleh bahagia tak terkira. Alhamdulillah, kembali. Kesempatan itu ada untuk kami. Atas izin-Mu ya Alloh. Alhamdulillah, Allohu Akbar.

Pagi harinya, dengan wajah berseri Ibu menyampaikan bahwa kita kembali mengikuti ajang bergengsi Lomba Budaya Mutu Nasional yang akan diselenggarakan di Yogyakarta, tanggal 07-10 November 2017. Ibu menyelipkan suntikan semangat pada kami agar mempersiapkan segala sesuatunya dengan maksimal. Segera kami mempersiapkan berbagai hal yang perlu disiapkan untuk ditampilkan dalam presentasi di depan tim penilai, dan hasil karya siswa untuk ditunjukkan dalam pameran budaya. Semangat tak boleh habis bila gelar juara ingin kembali kami raih. 
Wali siswa dan komite masih tetap mendukung kami, membantu kekurangan kami di sana-sini hingga kami benar-benar mantap dan percaya diri untuk tampil di depan para penilai.

The Rich Hotel Yogyakarta, 07-10 November 2017
Tempat ini menjadi saksi penampilan presentasi Kepala Sekolah didampingi Ibu Widi Riani, M.Pd. dalam Lomba Budaya Mutu Nasional tahun 2017.Selain File Presentasi, kami juga menyerahkan Majalah Bulanan Sekolah kami, "CERIA" dan kalender meja yang berisi dokumentasi kegiatan dan prestasi siswa.
Banyak hal yang dapat kami pelajari, pembiasaan dan hasil karya dari daerah lain yang bisa menjadi inspirasi kami memanfaatkan barang sisa.
Satu bus rombongan pendukung dari sekolah yang terdiri dari guru, komite, perwakilan wali siswa dan penyelenggara pendidikan datang memberi dukungan moril  untuk perwakilan sekolah kami dalam ajang tersebut. Dan sungguh tak disangka, sekolah lain pun ada yang datang memberi support untuk kami. Terima kasih banyak. Alhamdulillah
Pengumuman Grand Final LBM Nasional 2017
Pagi itu, 10 November 2017 bertepatan dengan hari Pahlawan Nasional. 
Alhamdulillah, wa Syukurillah. Alloh mempercayakan tropi JUARA 1 KOMPONEN PEMBELAJARAN dalam ajang Lomba Budaya Mutu Sekolah Dasar tahun 2017.
Senang sekali, untuk kedua kalinya kami mendapatkan gelar Juara. Bahkan meningkat dari Juara 2 menjadi juara 1. Alhamdulillah, kami ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah membantu. Dewan Guru dan Staf, Wali siswa, komite sekolah, dan amunisi terhebat kami, siswa-siswi SD Negeri 1 Karangduwur yang tak henti-hentinya berusaha dan berjuang hingga kami dinobatkan menjadi juara 1. Semoga perolehan ini dapat bermanfaat dan menjadi penyemangat kami untuk bergerak lebih baik dan lebih baik lagi dalam melayani siswa dan masyarakat.
SD Negeri 1 Karangduwur, Jaya-Jaya-Jaya-Juara!

Sampai Jumpa Semuanya... Sampai bertemu kembali dalam cerita kami selanjutnya.  










Komentar

  1. Selamat, selamat,, barokallah,, semoga bisa menginspirasi sekolah lain,, salam sayang kagem bu Widi Riani.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sentra Pembibitan SD Negeri 1 Karangduwur

PEMBIBITAN TANAMAN DI SD NEGERI 1 KARANGDUWUR KECAMATAN PETANAHAN KABUPATEN KEBUMEN PROVINSI JAWA TENGAH   SD NEGERI 1 KARANGDUWUR UPT DINAS DIKPORA UNIT KECAMATAN PETANAHAN KABUPATEN KEBUMEN 2016 A        A.    PENDAHULUAN Sekolah Dasar Negeri 1 Karangduwur memiliki lahan pertanian yang cukup luas. Lahan pertanian dimanfaatkan untuk perkebunan dan pembibitan tanaman. Beberapa jenis tanaman yang dijadikan pembibitan adalah: 1.    Tanaman Cabai   Cabai atau dalam bahasa lainnya Capsium annum L. merupakan salah satu komoditas pertanian yang harganya sangat berfluktuasi. Apalagi ketika menjelang hari-hari besar, seperti lebaran, harga cabai pasti melonjak tinggi. Di SD Negeri 1 Karangduwur sering melakukan kegiatan memasak. Hal ini membuat guru dan siswa bersama warga sekolah menanam cabai, baik untuk persediaan di dapur sekolah maupun untuk dikembangbiakkan bibitnya. 2.      Tanaman Pepaya Pepaya atau dalam bahasa latinnya Carica pa

Dodol pepaya tanpa bahan pengawet

Dodol Pepaya Awet tanpa bahan pengawet   Disusun oleh : Kelompok Penghijauan SD NEGERI 1 KARANGDUWUR UPT DINAS DIKPORA UNIT KECAMATAN PETANAHAN KABUPATEN KEBUMEN PROVINSI JAWA TENGAH 2016 LATAR BELAKANG Daerah pesisir pantai selatan banyak ditanami berbagai jenis pohon papaya. Pepaya yang paling banyak ditanam adalah jenis pepaya Kalifornia. Begitu pula di SD Negeri 1 Karangduwur, sekolahku ini juga ikut membudidayakan tanaman papaya kalifornia di pekarangan sekolah. Buah pepaya yang masak dikupas oleh ibu guru dan dipotong untuk dikonsumsi oleh siswa- siswa SD Negeri 1 Karangduwur dalam rangka pembiasaan makan buah. Rasanya enak sekali. Kami bergiliran dari kelas 1, 2, 3, 4, 5, dan kelas 6. Seringkali buah papaya yang masak sangat banyak sehingga kami berusaha mengawetkan buah pepaya dengan cara membuat “dodol pepaya”. Rasanya enak. Bagi teman-teman yang tidak suka buah papaya, mungin bisa mencoba makan dodol papaya

Profil SD Negeri 1 Karangduwur: Sekolah Sehat Berbudaya Mutu

PROFIL SEKOLAH SD NEGERI 1 KARANGDUWUR UPT DINAS DIKPORA UNIT KECAMATAN PETANAHAN KABUPATEN KEBUMEN  PROVINSI JAWA TENGAH 1.             Nama Sekolah                : SD Negeri 1 Karangduwur 2.             Alamat Sekolah              :     a.        Jalan                          :     Jalan Raya Puring 198 b.       Kelurahan/Desa         :     Desa Karangduwur c.        Kecamatan                :     Petanahan d.       Kabupaten                 :    Kebumen e.        Provinsi                     :    Jawa Tengah f.        KodePos                   :     54382 g.       Telepon/HP               :     081227106771 3.           Mulai Operasional          :     Tahun 1921 4.           Luas Lahan                     :    2.950 m 2 5.           Luas Bangunan              :       956 m 2 6.           Status Tanah                   :     Hak Pakai 7.           Status Bangunan            :     Milik Sendiri